Menghitung keuntungan dan kerugian dalam pemasangan PLTS Rumahan Offgrid

Pembangkit Listril PLTS Rumah

Membangun PLTS merupakan investasi jangka panjang, membutuhkan waktu yang sangat lama untuk dapat mengembalikan modal/return dan menikmati keuntungan listrik Gratis. Balik modal dalam investasi PLTS artinya uang yang di belanjakan dengan alat PLTS sudah setara dengan uang yang di belanjakan dengan Listrik PLN dalam kurun waktu tertentu.

Untuk mencapai balik modal, cukup sulit di tempuh. Ini di pengaruhi karena investasinya menggunakan baterai bekas atau VRLA LEAD ACID. Baterai tersebut mempunyai siklus pengisian dan pengosongan maksimal 500 kali. Jika dalam sehari di pakai 1 siklus, maka baterai dapat bertahan selama 3-4 tahun.

Untuk dapat balik MODAL dalam sistem PLTS, sebaiknya rencanakan dengan matang tujuan penggunaan. Misalnya hanya untuk sistem penerangan saja, kemungkinan total uang yang harus di keluarkan sekitar 2 jutaan. Jika kita membayar listrik hanya untuk penerangan saja, 20 ribu per 3 hari, dalam sebulan uang di belanjakan adalah 160 ribu.

Artinya dalam setahun uang yang di belanjakan untuk membeli listrik adalah 1.9juta. Hanya dalam setahun 5 bulan sudah balik modal. Sementara itu, kalau pakai baterai lifepo4, usia pakainya 9 tahun. Dalam 1 tahun kita sudah mendapatkan baterai, lampu led, solar chage controller, kabel installasi, dan juga panel surya.

Di tahun berikutnya, tidak perlu lagi membayar tagihan listrik. Cukup di rawat dengan baik, bersihkan panel secara rutin agar produksi listrik tidak berkurang.


Kenapa sulit balik modal dalam investasi PLTS?

Sulit balik modal karena mengikuti keinginan, dan pemakaian rumah yang besar. Semakin besar daya yang akan di pakai, semakin mahal biaya komponen yang harus di beli. Bukan cuma itu, terkadang ada yang memaksakan kehendak dengan membeli part murah untuk di gunakan sebagai harian.

Hasilnya part tersebut tidak bertahan lama. Contohnya, menggunakan inverter dengan daya rendah dan harga murah untuk menjalankan mesin cuci atau pompa Air. Meskipun bisa, penggunaan dengan cara over limit akan membuat alat tidak awet.

Selain itu, terlalu sering mengutak atik rangakian panel yang sudah jadi. Selalu memodifikasi sistem installasi kelistrikan demi mendapatkan kecukupan energi. Pemakaian secara paksa dapat menaikan anggaran belanja. Makin banyak komponen yang di beli, makin lama juga balik modal nya.


PLTS membantu kelistrikan bukan untuk balik modal

Selama ini, kita terlalu bergantung pada listrik yang di jual oleh PLN. Listrik yang di jual oleh PLN cukup murah dibandingkan memproduksi sendiri. Kekuranganya, jika dalam kabel distribusi mengalami gangguan, maka pelanggan dapat terkena dampak pemadaman.

Ketika terjadi pemadaman, semua jaringan radio yang di transmisikan oleh BTS akan hilang. Pekerjaan pun jadi terganggu, dengan melakukan installasi PLTS sistem rumahan. Pengguna dapat bebas menggunakan listrik mereka sendiri.

Dan tidak terganggu oleh faktor-faktor eksternal. PLTS merupakan investasi jangka panjang, dan sangat menguntungkan, mengingat listrik sudah menjadi sebuah kebutuhan utama manusia. Hampir setiap hari kita menggunakan energi listrik. Untuk kebutuhan pengisian daya HP, Laptop, Kipas Angin, Lampu Penerangan, Televisi, dan Sebagainya.


Kenapa biaya PLTS sangat mahal?

Biaya untuk membangun PLTS cukup mahal lantaran komponen yang di gunakan produksi nya terbatas. Selain itu permintaan pasar juga banyak, setiap hari ada banyak orang yang membeli komponen tersebut. Harganya akan tetap mahal di pasaran.

Komponen yang berada di dalam sistem PLTS, menggunakan bahan-bahan semikonduktor yang harganya sangat mahal. Sebagai contoh solar controller menggunakan komponen semikonduktor berupa transistor mosfet, dan juga menggunakan sirkuit control yang disebut MCU control.

Kemudian komponen manajemen BMS baterai, komponen ini menggunakan banyak sekali mosfet agar dapat mengalirkan arus dalam jumlah besar. Dengan banyaknya komponen elektronik yang digunakan dalam alat-alat untuk PLTS maka harganya akan sangat mahal.

Kemudian untuk memproduksi sel panel surya itu nggak mudah, ada rintangan yang harus dilakukan dalam memproduksi sel panel surya. Pabriknya juga terbatas, dan usia penggunaan panel surya itu relatif lama.


Dalam beberapa tahun kedepan banyak investor yang berlomba-lomba ber-investasi untuk membangun pabrik baterai. Ini menjadi sebuah hal yang sangat menguntungkan, karena dengan banyak nya jumlah pabrik baterai. Maka produksi dapat di buat dalam jumlah banyak, harga baterai akan lebih murah di banding biasanya.

Seperti pada ponsel, kalau pada era dahulu. Ponsel android Mahal banget, dan kini ponse android kelas midrange di hargai 1-2 jutaan saja. Jauh lebih murah dibandingkan sebelumnya dengan spesifikasi yang lebih rendah.

Tagged : #kelistrikan #plts , pada Selasa, 16 Januari 2024 16:23 WIB