Cara ubah Domain aaPanel jadi domain tanpa Port

ganti url host domain panel.jpg

aaPanel menjadi solusi yang menarik, lebih ringan dan mudah di install. Manajemen panel VPS (aaPanel ) menjadi primadona dan banyak di gunakan lantaran minim sekali kegagalan dalam proses installasi. aaPanel tidak membutuhkan konfigurasi khusus, paket installer sudah siap mengatur sendiri konfigurasi serever agar sesuai dengan kebutuhan dari aaPanel.

Saya sudah menggunakan aaPanel sejak 2 tahun terakhir, pengalaman-pengalaman yang pernah di rasakan selama penggunaan akan saya bagikan dalam artikel ini. Kalau seperti biasanya orang memberikan sebuah panduan dalam bentuk video, tapi kali ini saya coba dengan cara menyampaikan lewat artikel.

Meskipun sudah banyak konten atau panduan terkait cara mengubah nya, tapi saya rasa hanya sedikit yang membuat topik tersebut. Semoga saja artikel ini tidak menjadi plagiarisme ide konten buat orang lain, dan saya tetap bisa mendapatkan royality dari persaingan.

Masuk ke topik, untuk mengatur domain atau subdomain menjadi bagian dari manajemen aaPanel ada dua cara khusus yang dapat kita lakukan. Cara pertama adalah dengan cara menambahkan domain pada menu pengaturan aaPanel.

Cara tersebut memang bisa di lakukan, tapi akan terkendala ketika di akses maka URL nya akan menjadi http://domain.com:port. Masalahnya, domain yang menggunakan PORT cukup sulit untuk di pasang SSL. Dan di sini menjadi masalah tersendiri, faktanya ssl sangat di butuhkan apalagi provider seluler saat ini sering melakukan inject ads pada website yang di akses tanpa SSL.

Itu merupakan celah keamanan, lalu bagaimana caranya agar kita bisa mengubah domain panel dari aaPanel kita menjadi sebuah subdomain atau menjadi sebuah domain dan tidak mengharuskan kita untuk menggunakan port? Caranya ikuti panduan berikut ini :

Cara mengganti IP address aaPanel menjadi domain tanpa port

  • Pertama, persiapkan subdomain yang akan di gunakan. Jika kamu menggunakan manajemen DNS khusus, silakan pointing DNS nya ke arah ip publik VPS kamu.
  • Kedua, setelah domain mengarah ke VPS. Masuk ke Site klik tambah situs, kemudian klik buat situs baru dan tambahkan domain sebelumnya yang sudah anda buat.
  • Setelah situs di buat klik pada domain situs tersebut
  • Pada banyak opsi yang muncul klik opsi reverse proxy
  • Pada IP Address masukan IP lokal VPS + Port, contoh http://10.343.223.5:7800
  • Bagian Nama isikan bebas, biasakan gunakan nama yang deskriptif
  • Klik Submit untuk menyimpan

reverse proxy cpanelx.jpg

Sebelum melakukan langkah di atas, pastikan domain yang hendak kamu tambahkan sudah di hubungkan ke alamat IP VPS. Jika menggunakan CloduFlare silakan gunakan manajemen DNS di sana untuk mengarahkan domain ke alamat IP VPS.

Jika menggunakan domain lewat sebuah perusahaan Hosting seperti IdcloudHost atau sebagianya, aktifkan pengelolaan DNS dan tambahkan IP server ke sana. Untuk alasan keamanan, penulis merekomendasikan penggunaan cloudflare. Tips ini di perlukan untuk mencegah IP VPS anda tersebar ke publik.

Tagged : #default , pada Kamis, 21 September 2023 09:59 WIB