Review Produk lampu panel surya 100 ribuan, fake atau Asli?

lampu panel surya.

Banyak produk china berdatangan ke indonesia. Seperti biasa, tidak semua produk dari china berkualitas. Ada produk yang kualitasnya sengaja di turunkan untuk dapat bersaing di pasar indonesia.

Contohnya seperti lampu penerangan/lampu sorot tenaga surya. Lampu LED seperti ini banyak di jual di toko online, dan dengan ulasann rating yang sangat mengejutkan.

Sebenarnya cukup mudah menebak apakah produk tersebut benaran asli atau tidak. Di lihat dari segi harga, sangat tidak meyakinkan. Namun, ada juga produk yang benar-benar asli di jual oleh toko official, misalnya lampu OKAS.

Pembeli, harus mempunyai sifat skeptis terhadap produk baru yang aneh seperti ini. Setiap eltase toko, jika di lihat pada bagian ulasan, sepertinya ulasan tersebut sengaja di buat/hasil beli.

Jual beli ulasan produk sudah menjadi hal biasa. Metode ini bukan lagi rahasia, bahkan seller sendiri dapat membuatnya. Seller akan menurunkan harga produk ke harga paling minimal dan menandai produk sebagai bukan produk fisik, kemudian mereka akan membeli menggunakan akun lain.

Setelah pembelian, uang yang di bayar akan masuk ke seller itu, dan dia bisa memberikan ulasan sendiri. Ciri-ciri ulasan palsu adalah bahasa nya yang terlalu formal, akun aneh, terlalu mengunggulkan kualitas produk, dan gaya bahasa yang rata-rata sama.

Tidak hanya lewat ulasan, bisa juga lewat analogi sederhana. Contohnya begini, misalnya lampu LED OOKAS 150 Watt. Baterai pada lampu penerangan biasanya menggunakan LifePo4 teganganya 3.2 volt, bagikan saja 150/3.2=46A.

Bayangkan, di butuhkan baterai yang mampu mensuplay daya hingga 46 Ampere. Baterai mana yang mampu? Yang pasti ukuran baterai akan sangat besar, dan didalamnya pasti cuma di sematkan baterai LifePo 6000mAh.

Logika saja daya segitu tidak akan mampu menyala sampai pagi ( 6 jam ), jika ingin menyala 6 jam di butuhkan daya 900Wh x 3.2 x 2.880Ah. Kenapa ampere baterai yang di butuhkan cukup besar? itu karena led menggunakan tegangan yang lebih rendah.

Lampu LED nya memang berfunsgi, tapi dari segi kualitas kurang. Penggunaan dengan cahaya terang 100% hanya dapat bertahan 1-3 jam, dan penggunaan dengan daya 50% bisa bertahan 6 jam. Tapi harus mengorbankan kecerahan dari lampu.


Ada yang sudah membeli tapi produknya awet
Harga asli untuk lampu led panel surya kisaran 600 ribu sampai 2 juta. Lampu PJU harganya sekitar 3.5 juta sudah termasuk tiang, panel box, dan baterai.

Jika ada yang membeli lampu panel surya seharga 300 ribuan dan bisa awet, kemungkinan penggunaanya tidak menggunakan mode kecerahan yang paling terang. Penggunaan mode redup dapat membuat lampu lebih awet, karena lebih sedikit energi yang di konsumsi, dan lampu juga lebih dingin.

Tapi, mode redup 50% tidak akan mampu menerangi ruangan yang luas. Hanya ruangan kecil saja yang mampu di terangi oleh lampu. Tak heran kalau banyak dari mereka juga memodifikasi lampu, panel nya di ganti, di tambah baterai eksternal.

Kalau mau di masukan ke dalam lampu baterainya gak muat. Baterai lithium yang kapasitasnya nya besar pasti ukuran juga besar.

Sebaiknya tabung saja uang nya, bisa membeli produk yang lebih berguna. Merangkai sendiri akan lebih cocok untuk penggunaan sesuai kebutuhan. Jika ingin lampu led menyala lebih lama, kapasitas baterai beli yang besar, dan panel surya juga pilih yang menghasilkan daya besar.

Perkiraan biaya untuk membuat lampu tenaga surya dengan led 3.2 volt hampir sama dengan produk asli. Paling minimal 800 ribu, atau paling mahal 2 juaan.

Tagged : #elektronika #plts #diy #penerangan , pada Selasa, 16 Januari 2024 16:21 WIB