Expedisi mana yang lebih rekomendet? JNT, JNE, SiCepat, ID Express, Shopee Express

Perusahaan expedisi terbaik

Saya pertama kali berbelanja online pada tahun 2019 lalu, pertama saya membeli anti gores HP seharga 35 ribuan di toko lazada. Untuk expedisi pengiriman yang di gunakan saat itu adalah JNE. Pada tahun 2019 lalu, expedisi JNE sering sekali meminta konsumen mengambil sendiri paket mereka di kantor cabang dari pada mengantarkan paket tersebut secara deliveri.

Tapi untuk estimasi pengiriman masih tepat waktu untuk expedisi JNE, tidak terlalu buruk kok. Tapi yang sangat menjengkelkan, ketika saya belanja online dengan sistem COD saya di minta untuk menjemput paket secara mandiri di kantor cabang. Ini yang membuat saya jadi tidak nyaman ketika menggunakan expedisi dari JNE, padahal ongkos kirim yang kita gunakan di bayar kok, sebagianya di bayar oleh marketplace lewat subsidi ongkos kirim.

Masalahnya ketika di minta untuk ambil sendiri paket nya, saya harus mengeluarkan uang tambahan untuk ongkos pergi ke sana dan pulang. Gimana donk jasa expedisi seperti ini, gak ada pengiriman atau kurir sama sekali untuk paket COD, padahal paket COD itu boleh di buka dulu dan bahkan bisa di kembalikan dan ongkos bahkan di tanggung oleh seller.

Karena belanja Online terlalu mahal di ongkos kirim, saya jadi jarang membeli produk online lagi. Hingga pada akhirnya sering belanja online di tahun 2021, ini adalah tahun keemasan bagi saya, karena pertama kali banget bisa menghasilkan uang dari internet. Berbeda dengan tahun lalu, saya jarang membeli paket dengan sistem COD. Karena penghassilan saya sudah dalam bentuk saldo digital alias uang digital dalam BANK.

Lumayan sering belanja online dengan total transaksi puluhan juta, perkiraan saya transaksi total di shopee sekitar 50 juta, di tokopedia sekitar 4 jutaan, di tiktok sekitar 700ribuan. Denominasi tersebut merupakan denominasi total transaksi keseluruhan, memang kecil jika di bandingkan era sekarang 2024. Seorang Youtuber, content creator, bahkan belanja mereka gila-gilaan. Willie Salim berbagi banyak sekali iphone, begitu juga dengan Iben MA, Hobi Makan, dan lainya, jelas transaksi saya tergolong kecil.

Nominal transaksi saya tersebut yang besar, bikin saya jadi terpilih untuk mejadi agent Drop Poin oleh Shopee. Sayangnya di temmpat saya masih cukup sempit, dan tidak ada banyak gudang untuk di gunakan kalau mau membuka kerja sama jadi Drop Poin Shopee, jadi saya hiraukan saja untuk tawaran mereka.

Berdasarkan pengalaman tersebut saya akan membagikan pengalaman berbelanja online menggunakan expedisi yang pernah di pakai. Ada beberapa expedisi yang pernah saya gunakan dalam belanja, JNT, JNE, siCepat, AnterAja, ID Express, Shopee Express, dan POS indonesia.


Expedisi paling buruk yang pernah saya dapatkan

Salah satu expedisi paling buruk yang pernah saya dapatkan di antara 7 layanan expedisi yang pernah saya coba adalah ID Express. Layanan id express mirip-mirip seperti layanan sicepat, lokasi kantor outlet nya hanya ada satu saja di setiap kabupaten kota atau bisa jadi 2 kabupaten kota hanya ada satu.

Alamat kantor drop poin terkadang berpindah tempat, namun alamat yang ada di Google Maps tidak di perbaruhi sama sekali. Beberapa orang mungkin akan tersesat apabila mencari kantor outlet drop poin/gerai untuk menjemput paket mereka karena terlalu lama sampai nya. Dari angka 1 - 100, saya memberikan nilai 1 untuk alamat gerai.

Bahkan customer service pusat juga tidak membantu. Ketiksa saya bertanya ke customer cs pusat, pesan yang saya kirim lewat Whatsapp maupun email, di balas 2 hari kemudian. Dan ketika saya mulai terhubung dengan agent cs, mereka hanya merespon dengan memberikan alamt website untuk mencari titik lokasi, tanpa memahami kalau sebuah lokasi sudah berubah.

Selain pelayanan customer nya yang lambat, dan sulit untuk di ajak beri-interaksi, durasi pengiriman juga lama. Misalnya ketika kita mendapatkan estimasi perkiraan paket akan tiba dalam waktu 5 hari, seharunya rata-rata durasi pengiriman adalah 3 hari.

Paling mentok bisa mencapai 4 - 5 hari ketika ada halangan, misalnya ketika hari mendung, atau ketika ada event belanja nasional. Sayanngnya expedisi ini mempunyai keterlambatan yang begitu lama, bahkan melenceng dari perkiraan paket tiba.

Beberapa pelanggan jadi khawatir, di perparah juga dengan oknum pencuri paket. Ibaratkan sudah jatuh tertimpa tangga, expedisi ID express kalau gak bermitra dengan marketplace sduah pasti tutup seperti Ninja Express. Oknum kurir yang memanfaatkan kondisi di sela-sela perusahaan tersibuk, menjadikan expedisi ini dapat penilaian cap terburuk,

Entah manajemen mereka gimana, sampai bisa terjadi paket hilang dalam perjalanan. Tidak semua sih, beda lokasi beda pengalaman yang akan di rasakan. Soalnya di ID express yang sering bermasalah adalah delivery unit, bukan bagian expedisi argo barang antar kota.

Delivery unit nya sering bermaslah, antar paket lebih lama, pickup/jemput paket di atas jam 12 malam, bahkan sering mengembalikan produk atau menamdai produk sebagai tidak terkirim karena pemilik tidak di rumah. Sebenarnya alasan bukan tidak di rumah, kurir belum berpengalaman jadi gak ketemu pemilik asli.


Expedisi yang sering mengalammi penundaan pengiriman/Antar ulang (AU )

Sicepat dan AnterAja merupakan expedisi yang sering mengalami penundaan dalamm pengiriman/delivery barang, ya betul sekali ini karena ketidak sesuaian waktu dan juga kurangnya jumlah pekerja kurir di suatu wilayah. Saya mengetahui hal ini karena sudah ber-ulang kali mengalami hal serupa, ciri-cirinya begini :

Jika sampai jam 3 sore paket tak kunjung dateng, statusnya dalam penganaran oleh kurir. Maka kemungkinan paket tersebut akan di antar keesokan harinya alias AU ( antar ulang ). percobaan pengantaran berikutnya sudah pasti di antar pada jam yang sama, bisa juga sampe nya pagi sekitar jam 10 atau bisa juga jamm 2 siang.

Pelayanan SiCepat unik menurut saya, karena ketika kita order barang yang privasi di toko online, kita tetap bisa menggunakan kupon diskon dan nama produk tidak akan di tempel pada paket yang di kirim. Label pengiriman berupa id resi, no hp pemmilik, dan juga QR barcode resi.

Jarang terjadi, mungkin sedikit ada masalah dalam pengiriman argo antar kota. Saya pernah mengalami suatu kejadian, ketika paket saya berada di Gateway satu dan tidak bergerak dalam waktu lebih dari 24 jam. Permasalahan ini tentunya membuat saya jadi khawatir, dan menghubungi CS.

Rupanya pada percel yang stuck pada satu gateway dan tidak berjalan kadang di pengaruhi oleh penyortiran yang lama/produk sedang banyak. Namun bisa juga percel sebenarnya sudah berjalna, tapi status resi tidak di update di sisi marketplace. Saya biasanya melakukan tracking resi di website resmi milik expedisi, ada sedikit perbedaan antara tracking di marketplace vs expedisi.


Expedisi cukup baik pengantaran lebih cepat dari estimasi

J&T sering di rekomendasikan dan di gunakan oleh TiktokShop yang sudah menjadi partner kerja sama tokopedia, layanan JNT ternyata merupakan layanan kelas terbaik untuk kelas jasa kirim. Gak cuma JNT jika di uruktan siapa yang terbaik dari golongan terbaik saya bisa mengurutkanya seperti ini.

Posisi tercepat NO 1 di menangkan oleh J&T, kedua di menangkan oleh Shopee Express, posisi ke 3 di menangkann oleh JNE. Setiap daerah mungkin berbeda pelayanan, dan beda profesionalitas para pekerja. Kalau di daerah saya, ini memang sangat rekomended sekali menggunakann kektiga expedisi ini.

Rata-rata durasi pengiriman dari pulau jawa ke Sumatera Muara Enim hanya memakan waktu 3-4 hari saja. Ya walaupun terkadang bisa sampe 5-6 hari ketika ada acara event belanja nasional atau hari libur seperti tanggal merah atau hari raya biasanya pengiriman sering sekali mengalami keterlambatan atau masa perpanjangan perkiraan pengiriman.

Kalau saya melihat di kantor outlet Shopee Express, wah rame banget para kurirnya banyak sekali. Bak sebuah parkiran motor, setiap hari kurir shopee express ada semua di sana. Bahkan di berbagai temmpat di Kabupaten Muara Enim, ini menamdakan kalau sumber daya mereka sangat besar dan banyak di suatu wilayah kabupaten saja.

Jadi cukup wajar kalau proses pengriman mulai dari argo barang antar kota hingga proses delivery dapat memakan waktu yang relatif cepat. Kalau mau cari kerjaan di Muara Enim, selain kejar pertambangan kurir munkin jadi solusi hehe.


Expedisi standar tidak cepat tidak juga baik

Terakhir adal POS indonesia, di sini saya pernah menggunakann POS Indonesia untuk mengirimkann laptop ke pada pembeli. Sebagai pedagang saya juga melakukan tracking terhadap pergerakan percel, dan memang mulus perjalananya hampir mirip dengan J&T, JNE, dan Shopee Express.

Ada juga keterlambatan dari POS Indonesia, yaitu ketika saya menerima PIN surat dari Google Adsense. Ada 3x menerima pin surat dari Google Adsense, pin pertama di kirim cepat banget, pin kedua di kirim agak lambat pin ke tiga tambah donk.

Pengiriman keterlambatan lebih dari 4 hari dari Pos indonesia juga di alami ketika membeli kartu sim By.U di mana saya memesan kartu SIM dan memilih untuk di kirimmkan langsung. Proses penerimaan nya lama banget, mungkin 5 hari sejak pembelian pertama.

Walaupun agak lama, pos indonesia masih saya golongkann sebagai jasa expdeisi terbaik. Ini karena pelayanan mereka cukup lah, hanya saja bermaslah pada kurir pengiriman paket dan barang. Untuk argo antar kota sudah bekerja seperti biasanya sama seperti expedisi lain.



Seberapa sering kamu komplain ke CS untuk menanyakan paket kamu kapan dateng? Sebagai pemebli atau pemilik pasti akan lebih sering untuk contact ke CS, termasuk saya ssendiri. Ketika saya merasa kurang yakin dengan expedisi, atau estimasi lebih dari perkiraan saya akan bertanya ke CS pusat bahkan saya spam itu CS.

Kegiatan tersebut ternyata sangat membantu, beberapa layanan Expedisi menggunakann Robot sebagai CS mereka. Dengan segala usaha saya dapat terhubung ke CS, dan meminta untuk mebgirimkan sebuah komunikasi kepada agent tempat di mana paket transit terakhir agar segera di maksimalkan.

Ini sedikit membantu saya mendapatkan layanan prioritas, walaupun type layanan yang saya gunakan biasanya kelas Reguler yang di mana harganya murah tapi estimasi tiba nya lebih lama dari kelas Ekonomi.


Tagged : #Expedisi #JNE #JNT #AnterAja #ShopeeExpress #IDExpress , pada Jumat, 29 Maret 2024 00:42 WIB